Balai Pengajian Dayah Thalibul Huda Abi Bayu Darul Imarah Aceh Besar Ludes Terbakar

09 Jan 2026 20:56   Polsek   27x dilihat

Balai Pengajian Dayah Thalibul Huda Abi Bayu Darul Imarah Aceh Besar Ludes Terbakar

Kapolsek : " Penyebab Sedang Didalami Inafis Polresta Banda Aceh 

Satu unit balai pengajian di Dayah Thalibul Huda Bayu Bayu, Gampong Lamcot, Kecamatan Darul Imarah, Aceh Besar, ludes terbakar, Jumat (9/1/2026) sekitar pukul 06.00 Wib.

Api peristiwa kebakaran tersebut, kitab dan -Al-Quran ikut habis dilalap api. 

Kalaksa Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Besar, Ridwan Jamil, mengatakan, informasi kebakaran tersebut diketahui petugas dari laporan masyarakat melalui via Emergency Call 0811 6713 113.

Begitu menerima informasi petugas langsung bergerak ke lokasi kejadian untuk melakukan penanganan kebakaran balai pengajian. 

“Balai pengajian yang terbakar berdekatan dengan rumah. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. 

Tapi balai pengajiannya rusak berat akibat dilalap api,” kata Ridwan.

Dikatakan, setibanya petugas di lokasi kejadian, api sudah membesar dan sudah menghabiskan seluruh bagian balai pengajian yang berkontruksi kayu.

Sehingga petugas langsung melakukan blokade api agar tidak merambat dan meluas ke bagian rumah yang berdekatan.

“Api begitu cepat menjalar sehingga kitab,alquran tidak dapat diselamatkan. Penyebab kejadian kebakaran dalam penyelidikan pihak berwajib,” jelasnya.

Damkar BPBD Aceh Besar Pos Induk Sibreh mengerahkan 2 unit armada pemadam kebakaran ke lokasi kejadian dan dibantu 5 unit  armada kebakaran DPKP Kota Banda Aceh.

“usaha pemadaman dan pendinginan baru selesai pada pukul 08.00 Wib. 

Dalam proses pemadaman, kita juga dibantu TNI/Polri, RAPI, PLN dan masyarakat,” pungkasnya.

Menurut keterangan Kapolresta Banda Aceh Kombes Pol Andi Kirana melalui Kapolsek Darul Imarah AKP Firmansyah mengatakan, pada saat kejadian saksi bernama Nazar dibagunkan oleh istrinya, dikarenakan istri saksi melihat cahaya yang sangat terang dari arah luar.

"Saat saksi melihat kearah luar ternyata telah terjadi kebakaran di Kabilah Kuta Raja, dengan keadaan panik saksi berlari kearah tempat terjadinya kebakaran sambil meminta pertolongan warga sekitar, Ujar Kapolsek.

Untuk sumber awal api menunggu hasil dari  unit Inafis Polresta Banda Aceh, pungkasnya.

Tags: kebakaran dayahbalai pengajianpolresta banda aceh


Komentar

Belum ada komentar untuk artikel ini.

Tinggalkan Komentar

Email Anda tidak akan dipublikasikan.
Pejabat Polresta Banda Aceh
Kombes Pol Andi Kirana, SIK, MH
Kapolresta Banda Aceh
AKBP Henki Ismanto, S.I.K
Wakapolresta
Facebook Kami
Instagram Humas
YouTube Kami
TikTok Kami