Jaga Kesehatan Personel PAM Gereja, Sidokkes Polresta Banda Aceh Berikan Pelayanan Kesehatan

21 Dec 2025 18:57   Kesehatan   51x dilihat

Jaga Kesehatan Personel PAM Gereja, Sidokkes Polresta Banda Aceh Berikan Pelayanan Kesehatan

Guna menjaga kesehatan Personel selama melaksanakan Operasi Lilin Seulawah 2025, Sidokkes Polresta Banda Aceh melaksanakan kegiatan pemeriksaan kesehatan di seluruh Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan.

Aksi peduli Kesehatan yang dilaksanakan ini tentunya rutin dilakukan selama Operasi Lilin Seulawah berjalan dalam wilayah hukum Polresta Banda Aceh.

Hal ini dikatakan oleh Kapolresta Banda Aceh Kombes Pol Joko Heri Purwono melalui Kasi Dokkes dr Amalia, Minggu (21/12/2025).

Kami akan melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap seluruh personel dalam melaksanakan tugas negara dalam menjaga keamanan di tempat ibadah dan lokasi Pengamanan wisata, ujar dr Amalia.

Dalam  kunjungan ke posko Pengamanan maupun Pelayanan Terpadu Operasi Lilin Seulawah 2025 , tim kesehatan melakukan Pemeriksaan kesehatan, Pemberian Vitamin, Konsultasi masalah Kesehatan, Pengukurantensi darah, edukasi kesehatan dan pendistribusian obat, sebut Kasi Dokkes. 

Tentunya kedatangan kami disini, seluruh personel baik siang maupun malam dalam bertugas dapat memaksimalkan waktu istirahat agar, dan jika ada kendala dengan sesegera mungkin tim kesehatan akan mendatangi Pos tersebut, pungkasnya.

 

Tags: pelayanan kesehatanops lilin seulawahpolresta banda aceh


Komentar

Belum ada komentar untuk artikel ini.

Tinggalkan Komentar

Email Anda tidak akan dipublikasikan.
Pejabat Polresta Banda Aceh
Kombes Pol Andi Kirana, SIK, MH
Kapolresta Banda Aceh
AKBP Henki Ismanto, S.I.K
Wakapolresta
Facebook Kami
Instagram Humas
YouTube Kami
TikTok Kami